Saturday, January 15, 2011

ABRAHAM DIUJI

Sara melahirkan. Seorang anak laki-laki, seperti yang dikatakan Allah. Anak itu sehat dan manis. Ia dinamai Ishak. Setelah Ishak besar, Allah menguji kepercayaan Abraham. Allah berkata, “Abraham, bawalah Ishak ke gunung!
Persembahkanlah dia bagi-Ku!”

    Abraham sangat mengasihi Ishak. Maukah ia menuruti perintah Allah itu?Mempersembahkan anaknya yang sangat dia kasihi itu?

    Abraham percaya Allah dapat membuat baik semuanya. Ia membawa Ishak ke gunung. Ia telah siap untuk menyerahkan anaknya. Tapi tiba-tiba Allah berkata, "Jangan! Aku tahu sekarang, engkau tetap percaya dan taat kepada-Ku."



    Abraham melihat seekor anak domba. Tanduk domba itu tersangkut pada belukar. Allah telah menyediakan korban persembahan yang patut bagi-Nya pengganti Ishak.

    Allah senang karena Abraham mengasihi-Nya dan taat kepada-Nya.



Kejadian 22:1-18
Readmore »» ABRAHAM DIUJI
your ad here

Friday, January 14, 2011

SARA PASTI AKAN MELAHIRKAN

Abraham dan Sara bertambah tua. Tak mungkin lagi Sara melahirkan. Tapi Allah telah berjanji. Ia akan memberikan anak kepada Abraham. Maka Allah menyuruh malaikat.
Malaikat-malaikat itu kelihatan seperti orang biasa.

    Mereka menjumpai Abraham dan Sara.

    Abraham melihat malaikat itu. Ia tahu mereka adalah suruhan Allah. Ia amat senang. Abraham berlari menyongsong mereka.

    Malaikat itu berkata, “Sara akan melahirkan. Ia akan melahiran seorang anak laki-laki. Kamu akan mempunyai anak.

    Mendengar itu Sara tertawa, “tak mungkin, tak mungkin,”katanya.

    Tapi janji Allah pasti digenapi. Allah tak pernah berbohong. Sara pasti akan melahirkan. Karena Allah yang menjanjikan.



Kejadian 18:1-15
Readmore »» SARA PASTI AKAN MELAHIRKAN
your ad here

Thursday, January 13, 2011

JANJI ALLAH

Abraham telah tua. Sara pun juga. Tapi mereka belum mempunyai anak. Karena itu Abraham bersusah hati.

    Abraham berdoa. Ia meminta anak kepada Allah.

    Allah mendengar doa Abraham. Lalu Allah membawa Abraham ke luar rumah. Menyuruh dia melihat ke langit.

    Abraham melihat bintang-bintang. Banyak sekali. Seperti pasir di pantai. Tak dapat dihitung. Lalu Allah berjanji. Ia akan menjadikan keturunan Abraham banyak sekali. Seperti bintang dilangit.

Abraham percaya. Janji Allah harus dipercayai. Allah pasti akan menepati janji-Nya.


Kejadian 15:1-16
Readmore »» JANJI ALLAH
your ad here

Wednesday, January 12, 2011

NEGERI YANG DIJANJIKAN ALLAH

Abraham dan rombongannya berjalan terus. Berbulan-bulan sudah. Mereka sampai ke suatu padang rumput. Binatang peliharaan sangat banyak. Makanya rumput tak cukup menjadi makanan binatang-binatang itu.

    Karena itu Abraham memanggil keponakannya, Lot. Mereka berunding. Abraham menyuruh Lot memilih tempat yang ia sukai. Lot senang. Ia boleh duluan memilih. Ia mau untung sendiri. Maka dipilihnyalah padang yang paling subur. Disitulah Lot tinggal. Disebuah kota, Sodom namanya.

    Abraham dengan senang hati memberikannya. Ia baik sekali. Lalu ia pindah dari situ. Ia tinggal dipegunungan. Dan Allah memberikan negeri itu seluruhnya kepada Abraham. Negeri itu Kanaan namanya.

    Kanaan ialah negeri yang dijanjikan Allah. Indah dan subur. Abraham senang tingggal disitu.

Kejadian 13:5-17
Readmore »» NEGERI YANG DIJANJIKAN ALLAH
your ad here

Tuesday, January 11, 2011

SAHABAT ALLAH

Abraham taat kepada Allah. Apa saja yang dikatakan Allah kepadanya, ia turuti dengan senang hati. Tapi orang lain semuanya menyembah berhala.

    Allah mengasihi Abraham. Allah mau membuat keturunan Abraham menjadi satu bangsa yang besar. Dari keturunannya kelak akan lahir seorang Juruselamat.

    Allah menyuruh Abraham pindah ke negeri yang sangat jauh. Negeri itu indah. Allah akan memberikannya kepada Abraham. Abraham akan senang tinggal disana.

    Abraham belum pernah ke negeri itu. Tapi ia mau pindah. Kenapa? Karena Allah yang menyuruhnya. Abrahampun pergilah. Ia membawa istrinya, Sara namanya, dan Lot, keponakannya. Ia juga membawa pembantu-pembantu, domba-domba, lembu-lembu, kambing-kambing dan unta-unta. Lihatlah mereka sedang berangkat!


Kejadian 12:1-5
Readmore »» SAHABAT ALLAH
your ad here

Monday, January 10, 2011

MENARA BABEL

Orang-orang kembali lagi menjadi banyak. Allah tetap menyuruh mereka berserak ke seluruh bumi. Supaya mereka dapat hidup senang dan damai.

    Tapi mereka tak mau menuruti perintah Allah. Mereka tak mau berserak. Lalu mereka bermaksud mendirikan sebuah menara yang amat besar dan tinggi. Sampai ke langit. Menara itu Menara Babel namanya.

    Kalau menara itu selesai, maka rencana Allah bagi mereka tak dapat dilangsungkan. Karena itu Allah mengacau-balaukan bahasa mereka. Maka lain-lainlah bahasa mereka. Masing-masing tak mengerti lagi apa yang dikatakan temannya. Akibatnya, mereka tak mau lagi bekerja dan tinggal bersama-sama. Semuanya berhenti. Dan menara itupun tak
selesai.

    Mereka berserak ke seluruh bumi seperti yang dikatakan Allah.

Kejadian 11:1-9
Readmore »» MENARA BABEL
your ad here

Sunday, January 9, 2011

PELANGI

Air itu makin lama makin surut. Akhirnya kering sama sekali. Nuh dan anak-anaknya keluar dari dalam kapal. Mereka segera berdoa memuji Allah. Mereka memberikan persembahan. Mereka sangat berterima kasih kepada Allah.

    Allah senang menerima persembahan Nuh. Allah berjanji tidak akan menghukum orang jahat lagi dengan air bah. Allah tetap mengasihi manusia. Karena itu Allah memberikan tanda, yakni pelangi. Pelangi itu indah. Warnanya biru, hijau, kuning dan merah jingga.

    Kadang-kadang kalau hujan turun, pelangi nampak dilangit. Kalau kamu melihat pelangi, ingatlah Allah mengasihi kamu.




Kejadian 8:13-9:17
Readmore »» PELANGI
your ad here

Saturday, January 8, 2011

ALLAH MENYELAMATKAN NUH DAN ANAK - ANAKNYA

Hujan lebatpun turunlah seperti yang dikatakan Allah. Berhari-hari lamanya hujan terus-menerus. Air makin naik. Terus naik. Air bah mengamuk. Rumah-rumah, pohon-pohon dan gunung-gunungpun diliputi air. Semua orang jahat itu hanyut. Tenggelam dan mati.

    Tapi Nuh dan anak-anaknya selamat. Binatang-binatang itu juga selamat. Allah yang menyelamatkan mereka.

    Lama sudah. Nuh menerbangkan seekor merpati. Merpati itu terbang ke sana ke mari. Ia mencari tempat hinggap, tapi tak ada. Semuanya masih digenangi air. Merpati itu terpaksa kembali kedalam kapal.




Kejadian 7:17-8:11
Readmore »» ALLAH MENYELAMATKAN NUH DAN ANAK - ANAKNYA
your ad here

Friday, January 7, 2011

PERCAYA KEPADA ALLAH

Kapal itu selesai sudah. Besar dan kuat. Allah menyuruh Nuh dan anak-anaknya masuk ke dalam kapal. Dibawanya semua yang diperintahkan Allah. Bermacam-macam binatang. Tiap-tiap macam, yang jantan dan yang betina. Lihatlah, binatang-binatang itu berjalan menuju kapal.

    Tapi orang-orang jahat itu tetap mengejek, “Nuh gila,”” kata mereka. Mereka tidak mau bertobat. Mereka makin melawan.

    Nuh tidak mau dipengaruhi. Ia tetap percaya kepada Allah.







Kejadian 7:1-16
Readmore »» PERCAYA KEPADA ALLAH
your ad here

Thursday, January 6, 2011

MENURUTI PERINTAH ALLAH

Manusia makin banyak. Tapi mereka makin jahat. Jahat sekali.
Rencana-rencana mereka bertentangan dengan Allah. Mereka melawan Allah. Karena itu Allah akan menghukum mereka.

    Tapi diantara orang jahat itu, ada satu orang yang taat kepada Allah. Namanya Nuh. Allah tidak akan menghukum Nuh dengan orang-orang jahat itu. Karena itu Allah menyuruh Nuh membuat kapal supaya ia dapat selamat.

    Kenapa Allah menyuruh Nuh membuat kapal ? Karena Allah akan mendatangkan hujan lebat. Hujan itu akan turun lama sekali. Banjir besar akan datang. Rumah-rumah akan tenggelam dan mati.

    Nuh menuruti perintah Allah. Ia dan anak-anaknya segera mulai membuat kapal yang besar. Mereka rajin bekerja. Mereka amat senang melakukan perintah Allah. Orang-orang lain tertawa saja. Mereka mengejek Nuh. Mereka tak percaya kepada Allah.



Kejadian 6:5-22
Readmore »» MENURUTI PERINTAH ALLAH
your ad here

Wednesday, January 5, 2011

TAK MENGAKU SALAH

Kemudian Adam dan Hawa mempunyai anak. Yang pertama, Kain namanya, dan yangKedua, Habel namanya.

    Kain kerjanya bertani. Habel berternak. Suatu hari keduanya membawa persem-bahan bagi Allah. Kain membawa buah-buahan. Habel membawa anak domba yang paling gemuk. Persembahan Habel diterima Allah, tapi persembahan Kain tidak.

    Lalu panaslah hati Kain dan muramlah mukanya. Allah berbicara kepada Kain. Tapi Kain menolak. Ia tidak mau bertobat dan mencari jalan yang benar.

    Hati Kain tidak benar dihadapan Allah. Tapi ia tidak mau mengaku salah. Kain marah. Marah sekali. Ia mengajak Habel pergi bersama-sama ke padang. Lalu ia membunuh adiknya. Betapa berbahaya’nya akibat menolak apa yang dikatakan Allah Itu.



Kejadian 4:1-16
Readmore »» TAK MENGAKU SALAH
your ad here

Tuesday, January 4, 2011

MELANGAR PERINTAH ALLAH

 Pada suatu hari, datanglah iblis. Ia datang berupa ular. Ia membujuk Hawa, “Makanlah buah itu. Tidak apa-apa kalau kau memakannya,”katanya.

    Hawa memandang buah itu. Enak sekali kelihatan. Ia percaya kepada iblis. Lalu  diambilnya’lah buah itu dan dimakannya. Diberikannya juga kepada Adam. Adam menerima dan memakannya juga. Demikianlah mereka melanggar perintah Allah.

    Setelah mereka melanggar perintah Allah itu, segala sesuatu berubah. Mereka telah berdosa . Kebahagian mereka telah hilang. Mereka jadi takut dan susah.

    Mereka harus keluar dari Taman Eden. Tapi Allah tetap mengasihi mereka. Ia menjanjikan bahwa akan lahir kelak dari keturunan mereka, seorang Penebus yang akan mengalahkan iblis.




Kejadian 3:1-24
Readmore »» MELANGAR PERINTAH ALLAH
your ad here

Monday, January 3, 2011

MANUSIA YANG PERTAMA

Pada hari keenam Allah menciptakan manusia. Manusia itu dijadikan Allah dari debu tanah. Dijadikan-Nya laki-laki dan perempuan.

    Adam dan Hawa ialah manusia yang pertama. Mereka ditempatkan Allah di Taman Eden. Allah berkata kepada mereka, “Ku-berikan semua itu kepadamu. Kuasailah !”

    Adam dan Hawa mempunyai kuasa atas Taman Eden. Mereka boleh memakan buah pohon-pohon itu. Tapi di antara pohon-pohon itu ada satu pohon istimewa. Buahnya tidak Allah maksudkan untuk dimakan. Allah mempunyai rencana tertentu dengan pohon itu. Rencana-Nya adalah untuk kebaikan mereka. Allah menunjukkan pohon istimewa itu kepada Adam. Kata-Nya, “Janganlah kau makan buahnya !”

    Adam dan Hawa tinggal dalam taman yang indah itu. Mereka menguasai semuanya.Mereka sangat bahagia.




Kejadian 2:7-9, 15-25
Readmore »» MANUSIA YANG PERTAMA
your ad here

Sunday, January 2, 2011

TERANG DAN INDAH

Perhatikanlah gambar disamping.
Seperti inilah taman yang dibuat Allah itu. Namanya Taman Eden. Taman Eden indah karena disinari oleh terang Allah.

    Dalam Taman Eden tinggal binatang-binatang, burung-burung dan ikan-ikan. Rumputnya subur, bunga-bunganya indah dan harum. Pohon-pohonnya berbuah lebat.
Buah pohon-pohon itu enak sekali.

    Binatang-binatang itu gembira bermain-main. Tak ada yang bermusuhan. Smuanya berkawan. Damai, bukan?

    Taman Eden dibuat untuk manusia. Allah akan membentuk manusia.



Kejadian 1:20-25
Readmore »» TERANG DAN INDAH
your ad here

Saturday, January 1, 2011

ALLAH MENCIPTAKAN TERANG

Pada mulanya Allah menciptakan langit dan bumi. Bumi itu gelap sekali. Sama seperti malam, waktu bulan dan bintang tak muncul.

Lampu satupun tak ada yang menyala. Karena gelapnya kita tak dapat melihat apapun. Begitulah bumi pada mulanya. Kosong dan gelap sekali.

    Allah berfirman, “Jadilah terang!” Maka terangpun jadilah.
Allah menamai terang itu siang, dan gelap itu Ia namai malam.

    Hari-hari berikutnya, Allah menciptakan isi dunia ini dengan
Firman-Nya. Dengan firman-Nya itu seluruhnya jadi. Allah juga
membuat taman. Taman itu lengkap dengan pohon-pohon, bu-
Rung-burung dan binatang-binatang lain.


Kejadian 1:1-19
Readmore »» ALLAH MENCIPTAKAN TERANG
your ad here